Empat Pilihan Bakpia Favorit dari Yogyakarta
YOGYAKARTA, KOMPAS.com – Jika ada orang yang bertanya tentang bakpia, sebagian akan langsung menghubungkan dengan penganan khas Yogyakarta. Banyak yang tidak mengetahui bahwa bakpia sebenarnya merupakan kudapan dengan resep asal negeri Tiongkok.
Awalnya resep bakpia yang banyak bermunculan di Yogyakarta dibawa oleh pendatang asal Tiongkok, hanya saja pada mulanya isian dari bakpia adalah daging. Selanjutnya menyesuaikan dengan kultur setempat, akhirnya bakpia dibuat dengan isian kacang hijau dan dipanggang menggunakan tungku oven sederhana.
Dulunya, sentra bakpia di Yogyakarta hanya dikenal di kawasan Pathuk. Seiring dengan perkembangan waktu, mulai banyak bermunculan pabrik pembuatan bakpia dengan berbagai variasi ukuran dan rasa. Berikut adalah beberapa merek bakpia yang bisa dijadikan panduan sesuai dengan selera Anda.
Bakpia 25
Usaha kudapan bakpia yang berlokasi di Jalan KS Tubun, Pathuk, ini merupakan salah satu yang menjadi pelopor usaha bakpia selain Bakpia Pathuk 75. Meskipun pabrik pembuatannya tersembunyi dari jalan utama, pengunjung tetap memadati pabrik yang masih menggunakan metode sederhana ini.
“Di sini, pengunjung bisa melihat langsung proses pembuatan bakpia, mulai dari proses memberi isian hingga proses pemanggangan dengan tungku bakar. Pengunjung bisa langsung melihat proses pembuatannya mulai dari pukul 9 pagi hingga pukul 4 sore,” ujar Harti Setianingsih, staf pemasaran Bakpia 25.
Untuk toko penjualan, pengunjung bisa mulai membeli sejak toko buka pada pukul 6 pagi hingga pukul 23.30 malam. Varian rasa Bakpia 25 antara lain rasa kacang hijau, keju, coklat, nanas, dan telo ungu.
“Untuk kacang hijau isi 15 buah dijual seharga Rp 30.000, sementara yang kotak isi 20 dijual seharga Rp 35.000. Untuk isi keju, coklat, dan nanas harganya Rp 35.000. Kami juga menyediakan bakpia premium dengan varian rasa lain,” ujar Harti.
Bakpia Kurnia Sari
Bakpia pendatang baru yang menjadi salah satu primadona wisatawan domestik ini mencoba menggebrak pasar dengan kelembutan kulit bakpia yang tipis dan renyah. Salah satu ciri khas yang membedakan bakpia Kurnia Sari dengan merek lain, kenikmatan saat sebutir bakpia lumer ketika masuk ke mulut para penikmatnya.
“Beberapa varian rasa yang kami tawarkan antara lain rasa kacang hijau, kumbu hitam, keju, kopi mocachino, coklat, greentea, dan durian. Kami benar-benar menjaga kualitas rasa, makanya kadangkala ketika konsumen membandingkan harga dengan bakpia lain, pasti ada perbedaan yang lumayan. Tetapi rasa tak pernah bohong, yang bilang mahal tapi ketagihan beli juga banyak,” kata Gama, Manajer Operasional Bakpia Kurnia Sari.
Anda bisa membeli bakpia ini dengan dua pilihan ukuran, yaitu kotak berjumlah 15 bakpia atau 20 bakpia. Untuk varian rasa selain keju, sekotak bakpia berisi 15 dijual seharga Rp 28.500 dan sekotak bakpia berisi 20 seharga Rp 38.000. Sementara untuk keju, harganya Rp 30.000 untuk kotak isi 15 dan Rp 40.000 untuk kotak isi 20.
Bakpia Kurnia Sari memiliki 3 outlet dengan jam buka mulai jam 8 pagi, dua berada di Jalan Glagahsari, yang ketiga di Jalan Ringroad Utara, Yogyakarta.
Bakpia Citra Premium
Pilihan lainnya selain kedua bakpia tersebut, Anda bisa mencoba Bakpia Citra Premium yang menawarkan rasa original khas Yogyakarta dengan kemasan yang elegan. Varian rasa yang ditawarkan cukup bervariasi, antara lain rasa kacang hijau, susu, coklat, durian, dan kumbu hitam.
Menariknya, berbeda dengan bakpia merek lain, Anda bisa membeli satu kotak bakpia dengan isi empat varian rasa. Harga yang ditawarkan untuk campuran rasa tersebut sama dengan bakpia berisi satu rasa, yaitu seharga Rp 42.500.
Anda pun bisa melihat pembuatan bakpia langsung di pabriknya yang berlokasi di Jalan Pandean 2, Gang Legi, No. 20, Condongcatur. Jika anda berada di sekitar kawasan Malioboro, Bakpia Citra Premium memiliki outlet mungil di Jalan Mataram No. 21.
Bakpia Merlino
Anda ingin mencicipi bakpia mungil dengan kulit tipis dan memiliki isian green tea? Silakan cicipi Bakpia Merlino yang memiliki dua outlet penjualan di Jalan R.E. Martadinata dan Jalan Pakuningratan, Yogyakarta.
Awalnya toko Merlino merupakan toko bakery yang kemudian jeli untuk mencoba membuat bakpia. Dua rasa bakpia Merlino yang menjadi favorit para konsumen adalah rasa cappuccino dan rasa green tea yang dijual seharga Rp 35.000 per kotak. Selain dua rasa tersebut, Bakpia Merlino juga memiliki beberapa isian seperti ubi ungu, kacang hijau, coklat, susu, keju, kumbu hitam, dan bakpia durian bijian.
Selain keempat bakpia di atas, masih banyak jenis bakpia basah maupun kering yang juga memiliki varian rasa yang dapat memanjakan lidah Anda. Siapkan diri Anda menikmati kelezatan bakpia dengan cita rasa yang bervariasi tersebut.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar